Halo sobat Chaidir’s Web dimanapun kalian berada! Lama tak menyapa rasanya kangen juga lhoh saya. Heheh.. sobat gak kangen apa dengan saya?? ^_^ Kalau enggak iyaa gak papah juga sih. Yang penting sahabat tetap setia mau berkunjung kemari aja saya udah seneng kok. Pada kesempatan kali ini saya ingin kembali menuangkan hasil kreasi sketsa yang baru saja saya buat. Walaupun memang tak seberapa. Tapi cukuplah untuk melatih agar otak ini semakin lancar dalam berimajinasi. Dan supaya tangan ini juga bisa semakin lihai dalam menggoreskan coretan diatas kertas. Hitung-hitung belajar, mana tahu kan saya bisa jadi pelukis beneran. 😀 Heheh..

Belajar Gambar Sketsa Lebih Hidup dengan Teknik Gradasi

Sketsa kali ini memang berbeda dari gambar-gambar yang pernah saya buat. Karna sebelumnya saya hanya menggunakan pensil 2B 0.5 mm sebagai senjata utama. Bagi yang mau lihat boleh silahkan kunjungi saja hasil kreasi-kreasi saya lainnya di halaman Sketsa weblog ini. Nah, untuk menggambar sketsa berikut ini saya menggunakan perlengkapan yang lebih lengkap. Tujuannya saya hanya ingin mencoba cara yang lebih baru. Namanya juga belajar kalau cara yang digunakan itu-itu melulu berarti kan sama saja gak ada kemajuan.

Kira-kira ini dia perlengkapan sederhana yang perlu disiapkan. Mana tahu kan ada sahabat yang pengen nyoba belajar menggambar juga. ^_^
1. Kertas kosong (boleh HVS, A4 dll. kalau mau lebih expert pakek kanvas juga boleh)
2. Papan alas (usahakan harus rata)
3. Pensil bervariasi jenis ukuran (2B, 2H, HB, B, 4B, 7B dll.)
4. Pulpen cair
5. Penghapus
Screenshot senjata yang saya pakai bisa terlihat seperti gambar diatas. Walaupun penghapus nya udah gadel tapi fungsinya masih bisa diandalkan.

gambar-sketsa-polos-dengan-pulpen

Ini bisa dibilang pertama kalinya saya menggambar sketsa dengan menggunakan pulpen. Tentu proses nya pun juga pasti berbeda dengan saat menggunakan satu pensil saja. Saya akan sedikit ceritakan disini. Pertama, saya menggambar sembarangan dengan pensil 2B (mekanik). Setelah mendapat proporsi yang sesuai, baru selanjutnya saya memperjelas gambar dengan menggunakan pulpen. Berikut ini contohnya:

Lalu, langkah berikutnya adalah membuat gambar sketsa agar menjadi nampak lebih hidup. Bisa dibilang ini tahap mengubah gambar 2D menjadi 3D. Terlihat kan gambar diatas masih flat, datar dan biasa saja. Nah, di tahap ini lah saya menggunakan pensil 7B dan HB untuk membuat efek gradasi bayangan pada gambar sketsa tersebut.

Sebelumnya untuk membuat efek bayangan biasanya saya hanya menggunakan teknik arsir pada gambar dengan pensil secara perlahan-lahan. Tapi kali ini selain menggunakan dua jenis pensil berbeda, saya juga memakai bantuan jari untuk menciptakan efek gradasi bayangan tersebut. Ternyata hasilnya pun memang lumayan bagus dan lebih rapi. 😀

Berikut ini dia penampakan hasil akhir sketsa dengan menggunakan teknik gradasi yang saya maksud. Dan yang disamping itu adalah wujud gambar aslinya.

gambar-sketsa-dengan-teknik-gradasi-bayangan

Gimana menurut sahabat Chaidir’s Web?? Yang mau kasih saran, masukan, atau kritik boleh tinggalkan lewat kotak komentar yaa.. 🙂

Kalau menurut saya pribadi sih wajahnya belum begitu mirip. Memang saya masih perlu banyak belajar lagi nih. Karna ternyata memang sulit juga membuat sketsa wajah orang agar bisa sampai menjadi persis semirip mungkin dengan yang aslinya.

Intinya kita harus pandai mengira-ngira proporsi yang tepat dari setiap bagian yang ada pada wajah objek.
Mulai besar kecil mata hidung dan telinga sampai juga tinggi dan rendah masing-masing itu semua harus benar-benar teliti dalam membuatnya.

Gambar Sketsa Artis “Kopiah Putih”

Gambar-Sketsa-Abdur-Rosyid-Kopiah-Putih

Sketsa ini saya persembahkan untuk sahabat yang sudah banyak memberikan masukan dan saran kepada saya. Mas Abdur Rosyid ini juga merupakan salah satu pemenang utama dari Giveaway Perdana yang pernah saya adakan beberapa bulan lalu. Orangnya sangat friendly dan asyik untuk diajak bertukar pikiran soal tampilan blog. Semoga karya sketsa sederhana yang saya buat ini bisa bermanfaat buat Mas Rosyid. Dan bisa pula semakin memperat jalinan persahabatan antara Chaidir’s Web dan Kopiah Putih. Salam Blogger Kang!! 🙂

Next, siapakah model selanjutnya?? 😀
Bisa jadi sahabat! Asal dengan catatan yang penting sahabat itu rajin-rajin saja mampir dan berkunjung meninggalkan jejak disini. Mudah-mudahan entar kalau pas saya lagi kumat pengen menggambar, saya buatin deh gambar sketsanya. Akhir kata semoga tulisan ini bisa bermanfaat.

Selamat beraktifitas dan tetap semangat berkarya, sahabat!!