Selama seminggu ini, situs Chaidir.Web.ID sebenarnya sedang mengalami masalah dengan hosting. Saya menyebut kejadian ini sebagai Tragedi 22 April 2015. Iyaa, pasalnya ini adalah kejadian yang pertama kali saya alami semenjak saya beralih menggunakan hosting sendiri.

Baca : Chaidir.Web.ID pindah dari Blogspot ke WordPress

Berawal dari ketika saya sedang memeriksa pesan masuk yang ada di email saya pada hari Rabu 22 April kemarin, saya melihat ada banyak sekali pesan dari Jetpack dan Pingdom.

Email Alert Situs Chaidir.Web.ID Downtime

Dan ketika saya lihat, ternyata situs personal saya ini yang sedang mengalami downtime. Kira-kira berikut ini adalah pesan pertama yang masuk di email saya.

Jetpack Monitor Noticed via Email

Baca juga : Cara Memonitor Situs Downtime Uptime

 

Masalah #1 – Situs Down, Error 522 Connection Timed Out

Disitu bisa dilihat situs Chaidir.Web.ID mulai tidak bisa diakses sejak pukul 08.58 am, yang kalau kita konversi ke jam Indonesia itu sekitar pukul 15.58 WIB. Pada saat saya coba akses ke situs Chaidir.Web.ID saya mendapat pesan Error 522 Connection Timed Out dari CloudFlare.

Awalnya saya mengira ini akan selesai sendiri hanya dalam beberapa menit, tapi gilanya masalah ini tak kunjung beres juga sampai malam harinya. Waaah..

Dan yang sangat mengesalkannya lagi adalah hari Selasa saya baru saja membawa Laptop saya ke Service Center karena sedang bermasalah dengan Charging Battery-nya. Jadi, persis seperti pepatah yang bilang ibarat udah jatuh ketimpa tangga. -__-

Mau pakai Notebook Zyrex saya yang lama pun, lagi masalah gak mau di-Start pulak dia. Satu-satunya yang bisa saya andalkan waktu itu adalah Smartphone Samsung Galaxy Young saya yang tak seberapa hebat ini.

#1 – Konsultasi dengan Layanan Support NameCheap

Mulai dari menghubungi layanan support hosting Namecheap lewat chat. Ternyata tidak ada yang bermasalah dengan server mereka, artinya seharusnya situs saya baik-baik saja.

Hingga saya pun mencoba untuk mengarahkan Nameserver situs saya ke Namecheap kembali (tadinya Cloudflare). Hanya saja seperti yang kita tahu bahwa proses ini juga butuh waktu beberapa menit bahkan bisa hingga beberapa jam untuk bisa terprogasi dengan benar.

Dan karna saya memasang beberapa domain di satu akun shared hosting Chaidir.Web.ID ini, jadinya pada saat itu bukan hanya situs saya saja yang mengalami downtime dalam waktu beberapa jam. Pun juga ada empat situs lainnya jadi terkena imbas masalah ini.

Makanya mau tidak mau saya harus segera atasi, kan?

#2 – Mengatur Ulang Nameserver ke Hosting, Tidak Melalui CloudFlare

Beruntung ternyata setelah saya coba kembalikan pengaturan nameserver ke namecheap, situs-situs yang ada di hosting saya bisa kembali diakses dengan normal.

Hanya saja saya masih penasaran kenapa saat terhubung dengan CloudFlare, situs saya kembali mendapat pesan Error 522 Connection Timed Out. Hal ini menjadi masalah bagi situs saya, dikarenakan sebelumnya saya sudah terlanjur menggunakan SSL Flexible dari Cloudflare untuk Chaidir.Web.ID. Sehingga hampir sudah banyak trafik saya yang datang dari HTTPS.

Kalau saya terpaksa lepaskan koneksi CloudFlare, itu artinya saya akan kehilangan banyak trafik karna situs saya tidak dapat diakses dari HTTPS. Dan mau tidak mau cuman ini solusi yang masih mungkin untuk dilakukan, daripada situs saya downtime terlalu lama.

Masalah #2 – Koneksi HTTPS CloudFlare Error

Anehnya, ketika saya coba koneksikan CloudFlare dan coba aktifkan kembali fitur SSL ini, saat saya akses alamat http://www.chaidir.web.id yang muncul malah situs orang lain. yaitu situsnya PeterMalcom.com, entah bagaimana bisa situs saya ter-parking pada domain tersebut.

Ini berarti saya sudah mendapat dua masalah untuk situs Chaidir.Web.ID. Sedang untuk situs saya yang lainnya sudah normal,  karna sudah menggunakan nameserver asal dari NameCheap. Tapi saya juga tetap gunakan layanan CloudFlare pada masing-masing situs tersebut. Hanya saja fitur SSL tidak tersedia dengan cara ini.

Di tanggal 24 April setelah saya berhasil meng-install ulang Notebook, maka saya pun segera mencoba untuk berganti akun CloudFlare dengan menggunakan email yang berbeda, lalu mendaftarkan ulang situs Chaidir.Web.ID disana. Namun, hasilnya tetap sama. Saya masih mendapat Error 522 Connection Timed Out dan akses HTTPS masih teralihkan ke situs si Peter malcom.

#3 – Konsultasi dengan Layanan Support CloudFlare

Hingga akhirnya saya pun meminta bantuan dari CloudFlare dengan mengirimkan ticket ke layanan support mereka. Dan saya mendapat dua saran yaitu :

1. Untuk masalah koneksi error, saya diminta coba matikan fitur Railgun (gratis untuk pengguna Namecheap) dan aktifkan koneksi CloudFlare.

2. Untuk masalah koneksi HTTPS, saya diminta untuk menanyakan hosting provider apakah mendukung sertifikat SSL dari SNI jika tidak matikan fitur SSL.

Untuk saran pertama, sampai saat ini ternyata berhasil dan saya tidak lagi melihat ada error 522 connection timed out seperti kemarin.

Sedangkan untuk masalah kedua, pada pesan berikutnya saya katakan bahwa saya tetap berharap bisa menggunakan layanan SSL dari CloudFlare (karna gratis heheh). Pihak mereka mengatakan bahwa SSL untuk domain Chaidir.Web.ID sekarang sudah aktif, jadi saya diminta untuk mengaktifkan fitur itu kembali.

Dan iyaa Alhamdulillah, mulai sejak hari Rabu kemarin situs Chaidir.Web.ID sudah bisa diakses dengan normal kembali dari HTTPS dan sudah pulih dari masa downtime panjangnya. 😀

Chaidir Web ID - Downtime 18 Hours

Keterangan : Hijau Uptime, Merah artinya sedang Downtime

Lalu, apa sebenarnya penyebab utama situs saya bisa mendadak downtime dalam waktu yang lama?

Masalah Utama = IP Address Hosting Berubah Tiba-tiba

Berdasarkan pengamatan saya kemarin, ternyata IP address hosting saya mendadak berubah secara tiba-tiba. Padahal saya sama sekali tidak ada melakukan pengaturan apapun pada hari-hari sebelum kejadian itu.

Karna semua domain yang ada di hosting tersebut saya koneksikan melalui CloudFlare, sehingga ketika IP address hosting saya sudah berubah pengaturan IP A Record pada DNS akun CloudFlare saya masih menggunakan yang lama. Jadi yaa begitu..

Saya belum tanyakan lebih lanjut ke pihak Namecheap, kenapa hal semacam itu bisa terjadi. Dan terkait penggunaan Railgun, saya juga belum pelajari lagi kenapa pihak CloudFlare menyarankan untuk menonaktifkan fitur tersebut. 🙂

Kesimpulan

Tragedi 22 April 2015 Chaidir Web ID

Akibat tragedi 22 April itu, trafik saya masih belum pulih total. Hal ini karna mungkin beberapa artikel saya yang posisinya sempat bagus di pencarian Google, nampaknya ada yang turun.

Mudah-mudahan saja setelah ini bisa naik dan naik lagi, kalau bisa pun terus bertambah naik dan bisa melebihi trafik yang sebelum-sebelumnya. Aamiin.. ^_^

Oh yaa, dari percakapan saya kemarin dengan pihak support CloudFlare, saya juga ada menanyakan apakah layanan SSL Flexible ini akan tetap GRATIS untuk selamanya atau hanya untuk beberapa bulan saja. Dan ternyata mereka menjawab, “Free without any time restrictions“. Ini kabar bagus bukan? 😀

Jadi, kenapa Anda masih belum pakai koneksi HTTPS?

Akhir kata, saya ucapkan terima kasih buat pengunjung Chaidir.Web.ID yang masih setia untuk mampir disini, semoga kalian tidak pernah bosan untuk datang dan datang lagi.

Sampai Jumpa!!